PENYUSUNAN ANGGARAN BAHAN BAKU PADA PT GANDUM MAS KENCANA
Abstract
Walaupun tujuan penyusunan anggaran di PT Gandum Mas Kencana pada
dasarnya sama dengan tujuan penyusunan anggaran pada umumnya, yaitu untuk
mengendalikan biaya bahan baku, di perusahaan itu ada perbedaannya. Kebjakan
yang berlaku di PT Gandum Mas Kencana adalah bahwa semua biaya dalam
laporan laba rugi, seperti biaya tenaga kerja, biaya overhead pabrik. dan biaya
administrasi merupakan biaya tetap. Walaupun terdapatperubahan pada biaya-biaya tersebut, perubahannya tidak terlalu signifikan. Atas dasar inilah biaya-biaya tersebut dianggap biaya tetap, sehingga, untuk menghasilkan laba tertentu
perusahaan hanya terfokus jxida biaya bahan baku yang memang selalu mengalami
perubahan. Penyusunan anggaran bahan baku sangat membantu manajemen
dalam mengambil langkah kebijakan yang berkaitan dengan, misalnya, standar
biaya bahan baku, dan kuantitas standar bahan baku. Penelitian ini menunjukkan
adanya perbedaan antara kebijakan perusahaan dan realisasinya sebesar 2%
yang disebabkan beberapafaktor seperti exchange rate, barang cacat, yield atau
penyusutan, dan product mix. Varians ini bisa dijadikan pembelajaran untuk
penyusunan anggaran di kemudian hari.