PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI DAN PENDAPATAN ASLI DAERAH TERHADAP TINGKAT KEMANDIRIAN KEUANGAN DAERAH (Studi Kasus Pada Kota Di Jawa Barat)

Renny Nur'ainy, Desfitrina Desfitrina, Rooshwan Budi Utomo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris pengaruh pertumbuhan
ekonomi dan pendapatan asli daerah terhadap tingkat kemandirian keuangan daerah
tingkat Kota di Jawa Barat. Populasi penelitian adalah pemerintah daerah seluruh
Indonesia. Sampel penelitian adalah Kota yang ada di Jawa Barat. Teknik
pengambilan sampel menggunakan metode convenience sampling. Data sekunder
penelitian ini bersumber dari dokumen Laporan Realisasi APBD Kota di Jawa Barat
tahun 2008-2010, yang diperoleh dari situs Dirjen Perimbangan Keuangan
Pemerintah Daerah. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan
analisis regresi linier berganda.Uji asumsiklasik dilakukan untuk memastikan
penggunaan data penelitian terbebas dari BLUE.Untuk menguji hipotesis digunakan
uji t dan uji F, serta uji determinasi (R^2). Hasil penelitian membuktikan bahwa secara
parsial pertumbuhan ekonomi (PDRB) dan pendapatan asli daerah berpengaruh
terhadap kemandirian keuangan daerah. Secara simultan dua faktor yang terdiri dari
pertumbuhan ekonomi (PDRB) dan pendapatan asli daerah berpengaruh terhadap
kemandirian keuangan daerah.


Full Text:

FULL PAPER