ANALISIS FUNDAMENTAL DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN INDEKS LQ-45 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2011-2014

Aisyah Muhadiyah
Universitas Gunadarma
Indonesia
Izzati Amperaningrum
Universitas Gunadarma
Indonesia

Abstract

Investasi dalam bentuk saham memerlukan pertimbangan matang karena adanya unsur ketidakpastian mengenai return yang diharapkan dan risiko yang ditanggung investor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menguji pengaruh faktor fundamental Current Ratio (CR), Price Earning Ratio (PER), Net Profit Margin (NPM), dan Earning Per Share (EPS)) terhadap return saham perusahaan indeks LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2011-2014. Data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah data sekunder tahunan, yang diambil dari Indonesian Stock Exchange (IDX) 2011-2014 dengan 28 perusahaan sampel. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Pengujian data menggunakan uji asumsi klasik dan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial hanya Price Earning Ratio (PER) yang berpengaruh signifikan terhadap return saham, dan Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM), dan Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Current Ratio (CR), Price Earning Ratio (PER), Net Profit Margin (NPM), dan Earning Per Share (EPS) secara bersama-sama (simultan) berpengaruh signifikan terhadap return saham. Price Earning Ratio adalah variabel yang paling dominan pengaruhnya terhadap return saham pada perusahaan indeks LQ-45 di Bursa Efek Indonesia.

 

Kata kunci:      analisis fundamental, current ratio, earning per share, net profit margin, price earning ratio, return saham.

Information
PDF Tweet
882 times PDF : 838 times