KONSEP HARMONY WITH NATURE PADA APARTEMEN DAN PUSAT PERBELANJAAN DI BOGOR

Aditya Hartaji
Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Gunadarma
Indonesia
Agung Wahyudi
Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Gunadarma
Indonesia

Abstract

Kota Bogor merupakan salah satu kota berkembang yang ada di Provinsi Jawa Barat dan letaknya berdekatan dengan kota Jakarta. Berdasarkan informasi dari Badan Pembangunan Daerah Kota Bogor tingkat urbanisasi diperkirakan akan semakin bertambah, sehingga peningkatan penduduk di Kota Bogor akan melonjak. Masyarakat pendatang semakin meningkat, sehingga perlu adanya penyediaan fasilitas kota, terutama pada fasilitas hunian vertikal, dengan memanfaatkan lahan kosong yang  produktif. Salah satunya di kawasan Tanah Sareal yang saat ini sudah mulai banyak dibangun apartemen, termasuk di Kecamatan Tanah Sareal juga akan dialih fungsikan sebagai pengembangan kawasan dan perumahan. Apartemen dan pusat perbelanjaan merupakan hunian dan pasar yang mempunyai target untuk masyarakat menengah ke atas . Masyarakat menengah keatas bersifat individualis, sehingga dibutuhkan suatu ruang konektifitas / penghubung agar terjalin interaksi sosial antar penghuni dengan penghuni lainnya dan pengunjung. Tema yang dipilih adalah “Harmony With Nature”, yaitu berdasarkan fungsi apartemen dan pusat perbelanjaan yang merupakan suatu tempat hunian dan pasar modern. Tema diterapkan pada bentuk bangunan, yaitu bentukan yang didapat dari proses analisis tema, serta terhadap site dan memiliki fasad yang didapat dari tema dari kata nature diambil dari bentuk rumah / sarang lebah, yaitu segi enam yang akan membentuk suatu muka bangunan.

 

Kata kunci: Apartemen, Kota Bogor, Pusat Perbelanjaan.

Information
PDF Tweet
527 times PDF : 5246 times
Article Tools



Email the author (##plugins.block.readingTools.loginRequired##)