LAYANAN DELIVERY WARUNG MAKAN BARDJA BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN PHP DAN MYSQL DENGAN FRAMEWORK CODEIGNITER

Masimbangan S. Harlina, Erike Putri Agnesasmitha, Masimbangan S. Herawati

Abstract

Warung adalah usaha kecil milik keluarga yang berbentuk kedai, kios, toko kecil, atau
restoran sederhana. Salah satu contohnya adalah Warung Makan Bardja. Proses
pemesanan pada Warung Makan Bardja ini masih dilakukan secara manual, dimana
pembeli atau pelanggan masakan Warung Bardja datang langsung ke lokasi atau
dapat juga dengan memesan melalui whatsapp. Proses pemesanan tersebut sering
mengakibatkan antrian yang panjang dan Juga kesalahan saat menulis menu untuk
dikirimkan melalui whatsapp. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sebuah
sistem layanan delivery berbasis website menggunakan PHP dan MySQL dengan
Framework Codeigniter dan metode SDLC. Website ini diharapkan dapat membantu
pihak warung untuk mengembangkan dan memasarkan menunya secara up to date,
serta membantu pembeli dalam memesan makanan yang dipilihnya tanpa harus
datang ke lokasi. Aplikasi website memiliki tujuh halaman utama, terdiri dari halaman
beranda, halaman kategori, halaman detail produk, halaman keranjang belanja,
halaman pesanan saya, halaman hubungi kami dan halaman checkout. Berdasarkan
hasil uji coba user melalui hasil kuesioner pada 26 responden, sebagian besar
responden sangat puas dan merasa terbantu dengan adanya aplikasi website ini,
dikarenakan tampilan website dengan kelengkapan informasi dan fiturnya sangat baik
serta mudah dipahami, namun masih terdapat kekurangan yaitu pada halaman bug
saat responden melakukan checkout, sehingga mengkibatkan pesanan berlipat yang
ditunjukkan dengan adanya 1 responden memilih Tidak Setuju dengan prosentase
3,8% dan sebagian responden lainnya memilih Sangat Setuju sebanyak 25 responden
dengan persentase 96,2%. Dari pengujian browser dan jenis HP website ini sudah
cukup baik untuk dioperasikan, sehingga website ini dapat menjadi alternatif bagi
masyarakat Pademangan Timur khususnya dan masyarakat di luar wilayah
Pademangan Timur lainnya juga dapat terbantu dalam memesan makanan tanpa
harus datang ke lokasi. Dengan adanya website tersebut diharapkan dapat membantu
Warung Makan Bardja dalam menaikkan omset per harinya dan mempermudah dalam
memasarkan penjualannya. Website Warung Bardja sudah dihosting dan dapat
diakses melalui http://warung-bardja.rf.gd/

Full Text:

PDF