ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN KAS PADA BMT QM SEJAHTERA MANDIRI
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merekonstruksi bagan alur dan
mengevaluasi kinerja sistem informasi akuntansi penerimaan kas pada BMT
QM Sejahtera Mandiri, berdasarkan hasil rekonstruksi dan evaluasi
kinerjanya dirancang sistem informasi akuntansi yang baru. Data diperoleh
melalui wawancara dan berbagai catatan-catatan dan dokumen-dokumen
penerimaan kas yang diperoleh dari pihak BMT QM Sejahtera Mandiri, data
tersebut digunakan sebagai acuan untuk merekonstruksi, mengevaluasi, dan
merancang sistem yang baru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara
keseluruhan sistem yang ada pada BMT QM Sejahtera Mandiri telah berjalan
dengan baik, namun masih terdapat beberapa kelemahan yang dapat
menyebabkan kerugian. Untuk mengatasi kelemahan tersebut dirancang sistem
informasi akuntansi yang efektif dan efisien.