APLIKASI PEMESANAN MAKANAN DAN MINUMAN ONLINE BERBASIS MOBILE BROWSER PADA RESTORAN TIGA SAUDARA

Debbie Defrina
Fakultas Teknologi Industri, Universitas Gunadarma
Indonesia
Dewi Putrie Lestari
Pusat Studi Komputasi Matematika, Universitas Gunadarma
Indonesia

Abstract

Salah satu hal yang dapat menunjang kualitas pelayanan dalam suatu restoran adalah proses pemesanan (order). Proses pemesanan yang banyak digunakan oleh restoran adalah sistem order secara manual. Restoran Tiga Saudara yang berlokasi di Kota Sawahlunto masih menggunakan cara pengerjaan manual dalam pelayanannya, sehingga restoran ini menggunakan sistem order secara manual untuk proses pemesanan makanan dan minuman. Sistem order secara manual pada Restoran Tiga Saudara menimbulkan beberapa masalah. Masalah yang sering terjadi adalah ketika pembeli sudah memutuskan menu makanan dan minuman yang ingin dipesan, pembeli harus menunggu lama kedatangan pelayan untuk mencatat pesanan atau mengambil daftar pesanan yang telah ditulis. Masalah lainnya yaitu terjadi double order atau redudansi dan ketidakurutan pemesanan dari pelanggan akibat tertumpuknya nota order yang sering terjadi disaat ramai pelanggan. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dibuat suatu aplikasi pemesanan makanan dan minuman secara online melalui Mobile Browser pada Restoran Tiga Saudara. Aplikasi ini membutuhkan sebuah jaringan WLAN (Wireless Local Area Network), sehingga smartphone harus terhubung dengan wifi yang disediakan. Setelah smartphone terkoneksi selanjutnya membuka browser untuk masuk ke halaman aplikasi. Pembuatan aplikasi Mobile Browser ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Berdasarkan hasil implementasi dan pengujian dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini mampu memberikan pelayanan yang cukup mudah dalam melakukan pemesanan makanan. Selain itu, dalam aplikasi ini konsumen bisa langsung mengetahui total pembayaran yang ada pada menu tagihan.

 

Kata Kunci: Aplikasi Pemesanan Makanan, Mobile Browser, MySQL, PHP,  Restoran Tiga Saudara.

Information
PDF Tweet
10863 times PDF : 14258 times